PELANTIKAN OSPPNU 2022/2023 BERLANGSUNG KHITMAT

nurul ulum aceh
0

Sabtu 19 Maret 2022, Pengurus OSPPNU Tahun 2022 melakukan sumpah jabatan dan serah terima jabatan dari pengurus OSPPNU Periode 2021-2022 ke Pengurusan OSPPNU Tahun 2022/2023 Acara berlangsung dengan khidmat dengan hadirnya siswa siswi seluruh kelas MTS, MAS dan SMAS, Nurul Ulum Aceh ,dan ikut serta juga para dewan guru, Pembina OSPPNU, Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan serta Kepala Sekolah MAS dan SMAS Nurul Ulum Aceh

Pengurus OSPPNU  yang dilantik merupakan siswa-siswi SMA/MAS NURUL ULUM kelas XI yang telah mengikuti serangkaian kegiatan Musyawarah Besar (MUBES) OSPPNU pada tanggal 25 Februari 2022. Dalam sambutannya, Moammar montazeri S.Pd. Kepala SMAS Nurul Ulum

menyampaikan selamat kepada pengurus OSPPNU terpilih dan mengingatkan bahwa kegiatan pengukuhan bukan hanya sekadar kegiatan seremonial belaka tetapi merupakan kegiatan sakral pengambilan sumpah atas amanah yang diberikan selama 1 periode ke depan. Lebih lanjut Kepala Sekolah juga mengharapkan agar seluruh pengurus OSPPNU dapat menjadi teladan dalam hal sikap dan prestasi, menjadikan OSPPNU sebagai wahana untuk belajar bagaimana manajemen diri, kepemimpinan, kolaborasi, kreativitas dan integritas serta banyak hal yang mungkin tidak ditemukan dalam bangku pembelajaran.

Arif Finandia , S.Pd Pembina OSPPNU Tahun 2022 mengungkapkan bahwa setelah acara ini OSPPNU akan mengadakan Rapat Kerja dan upgrading pengurus yang akan diselenggarakan pada dalam waktu dekat. (Red)

Tags

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)